Iron Man 3 (Bahasa Indonesia)


Kembali ke pearayaan tahun baru 1999 di Bern, Swiss. Tony Stark mempresentasikan penemuannya, setelah melakukan presentasinya, Tony dihadang Aldrich Killian, Killian mencoba membujuk Stark untuk membantu peneletiannya. Stark berjanji menemuinya di atat dalam waktu 5 menit. Sayangnya Stark tak pernah datang menemui Killian. Killian menjadi marah terhadap Stark.

Beberapa tahun kemudian setelah event The Avengers, Stark berobsesi membuat beberapa suit di rumahnya. Pemimpin Stark Industries sekarang dijabat oleh pacar Tony Stark, Pepper Potts. Negara Amerika sedang mengalami kekacauan yg diakibatkan oleh terorist bernama Mandarin, kebetulan kepala sekuriti Stark Industries sekaligus sahabat Stark, Happy Hogan curiga dengan gerak gerik seseorang yang mencurigakan. Hogan mengikuti orang tersebut sayangnya Hogan tidak dapat menagkap dan terluka parah. Stark menjadi sangat marah dan menantang Mandarin untuk datang kerumahnya dihadapan wartawan televisi, langkah yang sangat berani. Mayan Hansen datang kerumah Stark untuk memberi peringatan, sayangnya terlambat. Helicopter datang menghancurkan rumah Stark. Stark kemudian memanggil suit Mark XLII untuk melindungi Pepper, Stark juga meminta Pepper untuk membawa Hansen ke lokasi yg aman. Setelah menyelamatkan Pepper dan Hansen, Stark bersiap menghadapi musuhnya, sayang Suit yg digunakan belum sepenuhnya siap untuk bertempur. Stark berhasil menjatuhkan 2 helicopter musuh. Karena memang Suit Iron Man yang belum siap 100% untuk bertempur, Stark kehilangan kesadaran didalam armornya sendiri. JARVIS berhasil membangunkan Stark, tapi Stark tidak berhasil mengendalikan Armor, Alhasil mendarat dengan buruk di wilayah Tennessee, jauh dari California.

Stark membawa sendiri Armornya, sesampai di garasi untuk memperbaiki Armornya, Stark bertemu seorang bocah bernama Harley Keener, akhirnya mereka berdua menjadi teman, bersama Harley pula sama-sama menyelidiki ledakan-ledakan misterius yang disebabkan oleh kelompok Mandarin. Ditengah-tengah penyelidikan. Stark diserang oleh 2 agent Mandarin bernama Ellen Brandt dan Eric Savin. Dengan bantuan Harley, Stark dapat mengalahkan 2 agent tersebut. Stark akhirnya bisa melacak markas kelompok Mandarin di Miami. Stark menyusupi markas tersebut. Stark berhasil menemukan Mandarin, Ternyata Mandarin adalah tokoh fiktif yang diperankan oleh aktor Inggris bernama Trevor Slattery. Mandarin sendiri adalah tokoh buatan Killian yang merupakan atasan Hansen. Killian kemudian memberitahu bahwa dia menculik Pepper Potts untuk dijadikan percobaan Visrus Extremisnya. Killian juga menjebak james Rhodes atau yang dikenal sebagai Iron Patriot. Killian berusaha memaksa Rhodes untuk keluar dari Armornya. Rencana Killian adalah menyerang President Ellis yang ada di pesawat Air Force One. President Ellis tidak mengetahui bahwa di Armor Iron Patriot bukanlah Rhodes. Stark berusaha menyelamatkan penumpang Air Force One, berhasil menyelamatkan penumpang, tapi Armor Iron Mand hancur berkeping-keping ditabrak Truck. Untungnya Stark tidak didalam armor tersebut tapi dikendalikan dari jarak jauh.

Kini Stark dan Rhodes harus menyematkan Potts, dan President. Stark memanggil semua Armornya dengan bantuan JARVIS. Rhodes berhasil menyelamatkan President dan membawa ke tempat yang aman. Kini Stark dapat berkonsentrasi menyelamatkan Potts dari tangan Killian. Potts sekarang sudah disuntikkan virus Extremis. Stark tidak dapat menyelamatkan Potts, Potts jatuh dari ketinggian 200 kaki. Stark berusaha menjebak Killian agar dapat masuk ke Armor Iron Man dan menghancurkan diri di dalam armor tersebut. ternyata Potts tidak mati, karena pengaruh virus extremis, Potts mendapatkan kekuatan diatas manusia normal. Kemudian Potts membunuh Killian.
setelah pertarungan yang melelahkan. Stark memerintahkan JARVIS untuk menghancurkan semua Armor Iron Man. Potts kini dioperasi guna menyembuhkan dirinya dari virus extremis dan Stark dengan bantuan Dr Wu yang dikenalnya di Swiss akhirnya dapat hidup tanpa bantuan reaktor yang ada di jantungnya. Stark kembali lokasi rumahnya yang lama, Malibu dan membuang reaktornya ke laut.

robert downey Jr, don cheadle, gwyneth paltrow, guy pearce, ben kingsley

No comments:

Post a Comment